≡ Menu

Supaya foto tidak blur

Biasanya, kesalahan fotografer pemula adalah salah memperhitungkan shutter speed (kecepatan rana) sehingga foto menjadi blur.

Ada dua faktor utama yang membuat foto menjadi blur

blur-foto-gambarPertama adalah setting kecepatan rana Anda terlalu lambat dibandingkan dengan jarak fokus (focal length) lensa Anda. Pada umumnya, supaya foto Anda tidak blur akibat getaran tangan kita, rumusnya adalah 1 / jarak fokus lensa. Contoh, bila Anda mengambil foto dalam jarak fokus 100mm, maka Anda memerlukan kecepatan rana 1/100.

Rumus ini berlaku bila Anda mengunakan kamera full frame sensor. Untuk kamera Digital SLR yang ada dipasar, sebagian besar mengunakan sensor yang lebih kecil. Sensor ini bervariasi antara kamera yang satu dengan yang lain. Tetapi pada umumnya Canon mengunakan 1.6X, Nikon, Sony, Pentax mengunakan 1.5X dan Olympus mengunakan 2X. Dengan adanya variasi tersebut, maka perhitungannya menjadi sedikit lebih rumit.

Kembali ke contoh awal dimana Anda memutuskan mengunakan jarak fokus 100mm di kamera Canon Rebel yang mengunakan 1.6X jadinya minimal Anda harus mengunakan 1/160 untuk mencegah blur. (Didapatkan dari 100mm X 1.6).

Mengapa semakin besar rentang fokalnya, Anda harus mengunakan kecepatan rana yang lebih cepat? hal ini dikarenakan semakin besar rentang fokal, maka semakin sensitif sensor dalam menangkap getaran.

Faktor kedua adalah benda yang Anda foto bergerak cepat, sehingga kecepatan rana pun harus mengikuti cepatnya gerak subjek foto tersebut. Contohnya, untuk membekukan gerakan pemain basket orang orang berlari, minimal Anda memerlukan 1/500. Untuk penari dan penyanyi, biasanya 1/200 cukup, dan untuk foto manusia yang tidak bergerak 1/60 biasanya cukup baik.

Joe Decker dari blog foto Photocrati mengenalkan faktor baru yaitu ukuran piksel sensor mempengaruhi blur. Katanya, kamera yang berukuran sensor sama, tapi resolusi gambar tinggi, memerlukan kecepatan rana yang lebih cepat karena ukuran piksel yang kecil lebih sensitif dalam mendeteksi getaran. Kalau teori ini benar, maka kamera yang berukuran 15 megapiksel akan lebih rawan blur daripada kamera yang berukuran 6 megapiksel.

Cara mencegah

Ada juga teknologi dalam kamera maupun lensa yang ditujukan untuk mencegah blur. Jenis teknologi ini terbagi atas dua kategori. Yang pertama dibuat dalam kamera, satunya lagi didalam lensa. Namanya pun bervariasi. Antara lain yaitu Image Stabilization (IS) atau Vibration Reduction (VR), Steady Shot (SS), Shake Reduction (SR) Mega OIS, Optical Stabilization (OS) and Vibration Compensation (VC). Semuanya berfungsi sama hanya istilahnya berbeda. Teknologi ini bisa membantu Anda tapi tidak bisa membantu secara total. Misalnya yang tadinya Anda harus mengunakan 1/200, tapi dengan bantuan teknologi ini, Anda bisa mengunakan 1/100 atau 1/60. Teknologi ini juga tidak bisa mencegah blur saat And amengambil foto orang atau benda yang bergerak cepat.

Hal lain yang bisa digunakan untuk mencegah blur antara lain yaitu teknik memegang kamera atau teknik pernafasan. Dengan menahan nafas saat mengambil gambar, dan memposisikan tubuh dengan rapat atau menyender di dinding, bisa membantu mengurangi getaran yang menghasilkan blur.

About the author: Enche Tjin adalah pendiri Infofotografi, seorang fotografer, instruktur fotografi, penulis buku dan tour photography organizer. Saat ini, ia bertempat tinggal di Jakarta. Temui Enche di Instagram: enchetjin

{ 150 comments… add one }
  • jibon February 1, 2015, 11:17 pm

    Gan saya mau tanya,saya pake canon 1100D,nah trus hasil jepretan nya itu kurang fokus,dan blur nya juha acak2an,itu karna sering saya otrak atrik, nah tolong kasih penjelasan gan ,saya masih pemula

    • Enche Tjin February 2, 2015, 10:51 am

      Banyak faktornya, yang paling sering saya perhatikan setting autofokus di lensa/kamera belum benar. Misalnya di kondisi manual fokus (M).

  • Amung January 30, 2015, 9:26 am

    Koh.. problem yang sama dengan ondly.
    Waktu pengambilan gambar, titik fokus sudah dipilih dan fokus terkunci. Tapi hasilnya tidak tajam pada titik fokus tersebut.
    Dilihat pake software DPP Canon juga blur pada titik fokus yang dipilih.
    Kamera Canon 60 + EFS 15-85mm. Apakah juga disarankan tidak memakai f/3.5 pada focal 15mm? (Bukaan terbesar)
    Atau ada tips lain..
    Makasih ya Koh..

  • ondly November 29, 2014, 10:28 pm

    Om mau tnya, saya pake canon 700d lensa fix 85mm f1.8 saya waktu foto model speednya udah tinggi tpi hasilnya pas di zoom tetap kadang gak fokus di objeknya. Mohon pencerahannya …thanks

    • Enche Tjin November 30, 2014, 12:33 pm

      Bukaan yang terbesar memang sangat riskan untuk missfocus dan memang ada kesan tidak tajam/soft. Supaya lebih aman/tajam bukaan ditutup sedikit seperti ke f/2.8 dan gunakan alat bantu cahaya spt flash jika perlu.

  • Petrus Gea November 8, 2014, 9:07 pm

    Mas, mau nanya nih: Gmn cara restart kamera canon a3300…?

    • Enche Tjin November 10, 2014, 2:23 pm

      Maksudnya di clear settingnya atau bagaimana? kalau untuk reset setting ada di dalam menu. Ngomong2 kameranya Canon atau Nikon?

  • yan October 31, 2014, 11:48 pm

    om,,mau tanya..
    saya pake nikon D5100 lensa kit 18-55 mm.
    saya pake malam kok cuman pemandangannya aja yang lebih jelas om,sedangkan orang yang saya fokusinnya malah blur,gimana caranya untuk mengatasinya om?
    mohon pencerahannya,soalnya masih pemula
    terima kasih om,sukses selalu dalam dunia fotografernya

  • Noto d'series April 13, 2014, 2:31 pm

    mas, saya minta diulas tentang cara menemukan sweet spot lensa (titik lensa tertajam). saya punya lensa fix 50mm/1.8, lensa 18-105mm/3.5, dan lensa tele 70-300mm/3.5. dari ketida lensa tersebut dimana titik tertajam saat memotret. terima kasih banyak

    • Enche Tjin April 14, 2014, 9:13 am

      Sebaiknya dites langsung dengan memotret benda diam saat kamera diatas tripod. Biasanya sweet spot ditemukan sekitar 2-3 stop dari bukaan terbesar. Contohnya f/1.8 – f/4

  • fitri March 22, 2014, 5:46 am

    Mas mau nnya,, sy pemula pke canon 600D. Tiap potret ϑί malam hari, hasilnya slalu nge-blur.. Itu kenapa ya mas? Settingan apa yg perlu dirubah?

    • Enche Tjin March 26, 2014, 1:57 pm

      @fitri Kemungkinan besar karena shutter speed lambat yg diakibatkan cahaya kurang. Solusinya dengan mengunakan tripod.

  • moh nur khafid March 17, 2014, 1:10 pm

    mas saya lagi belajar teknik panning gamana ya cara nya nyetting kamera slr yang pas? soal nya saya baru pemula jdi hasil tiap potret selalu blur dan kadang gambarnya putih semua…. gamana nya mas……

    • Enche Tjin March 17, 2014, 6:36 pm

      Untuk panning intinya adalah shutter speed jangan terlalu cepat, cobalah sekitar 1/30 – 1/60. Mudahnya, gunakan mode S / Tv sehingga kita dapat menentukan nilai shutter speed.

  • Joes March 4, 2014, 7:31 pm

    Terimah kasih koh.

  • Joes March 4, 2014, 2:08 am

    Tanya koh,saya pengguna nikon D7100 lensa kit 18-105, saya mengalami masalah pada foto yg saya hasilkan di kamera dan lesa tersebut, jika saya mengambil gambar secara vertikal maka foto pada bagian kiri blur pada bagian tengah dan kanan normal (tajam) posisi titik focus di tengah, jika titik focus saya geser ke kiri hasilnya pun tetap sama, apakah lensa atau kamera saya bermasalah? terimah kasih sebelumnya.

    • Enche Tjin March 4, 2014, 10:08 am

      @joes Bisa jadi salah satunya bermasalah. Di cek aja ke service center.

  • Achuy December 21, 2013, 1:37 am

    om.. saya lagi belajar foto macro, tapi hasilnya tidak semuanya tajam, ada sebagian dari objek yang saya foto blur… jadi gimana caranya biar objek terlihat tajam? saya pake nikon D3000

    • Enche Tjin December 21, 2013, 9:45 am

      @Achuy bukaannya kurang kecil, coba pakai f/8 atau lebih kecil lagi (f/11, f/16 dst.)

  • begot santoso November 12, 2013, 11:18 am

    Sangat bermanfaat, tulisannya detil, mengalir, dan tulus tanpa ada yang ditutupi.. saya sudah beli 2 buku karya Koh Enche Tjin.. dibaca berulang-ulang dan jujur saya berani belajar settingan manual dari buku tersebut.. Hasil foto lebih bagus dan memotret jadi kegiatan yang mengasikan.. Tks atas karya-karyanya…

  • ary November 8, 2013, 10:00 am

    Om mau tanya.
    Saya sering pke lens 70-200 f2,8 Non IS hasilnya sering blur kl di pakai malam walaupun sdh pke flash dan isonyanya sdh di naikin,, minta saran om mksh

  • ary November 7, 2013, 11:23 pm

    Om mau tanya.
    Saya sering pke lens 70-200 f2,8 Non IS hasilnya sering blur kl di pakai malam walaupun sdh pke flash dan isonyanya sdh di naikin,, minta saran om

    • Enche Tjin November 8, 2013, 12:22 pm

      @ary shutter speednya jaga supaya cukup cepat. Misalnya 1/200 detik atau kalau bisa lebih cepat lagi. Kalau tidak berhasil, pasang kamera dan lensa di tripod atau beli yang versi IS hehe

  • arie October 10, 2013, 2:37 pm

    Mas, saya kalau foto pasti hasil dari fotonya blur. Saya pakai Nikon d3200. Ada saran agar tidak/mengurangi blurnya? terima kasih.

    • Enche Tjin October 10, 2013, 3:49 pm

      @arie pastikan autofokus lensa dan kameranya dinyalakan, kalau lensanya AF-D tidak bisa autofokus di kamera Nikon D3200, mungkin itu penyebabnya.

  • rizal September 20, 2013, 6:07 am

    ok makasih banyak om enche atas pencerahannya 🙂

  • rizal September 18, 2013, 12:11 pm

    trs klo f(aperture) it fungsinya bwt ap??
    apa ada hubnya dg ISO??

    sekalian aj kl flashnya yg cocok pke ap om??
    apa perlu pke canon jg??
    trz bedanya dg selain canon ap bwt flashnya om??

    maap bnyak tanya om 🙂

    • Enche Tjin September 20, 2013, 1:01 am

      @rizal coba baca segitiga emas exposure
      Untuk flash, tidka selalu perlu pakai merek yang sama. Biasanya flash buatan pihak ketiga lebih terjangkau harganya dan fiturnya lebih bervariasi, ada yang lebih lemah, ada yang lebih canggih juga.

  • Enche Tjin September 17, 2013, 11:19 am

    @rizal itu namanya noise akibat ISOnya terlalu tinggi. Salah satu cara mengatasinya adalah dengan mengunakan tripod dan ISO rendah, atau mengunakan cahaya tambahan/flash.

  • rizal September 16, 2013, 12:16 pm

    om mw tanya buat foto d ruang tertutup it settingannya gimana??
    setiap kali saya fto d ruang tertutup hasil d kompi krg solid hasilnya kyk bnyak bintik2nya saya pke kamera canon 60d

    mohon pencerahannya om…
    makasih 🙂

  • Lansya September 2, 2013, 6:16 pm

    Dear Ko Enche,
    saya sekarang mau beli kamera yg lumayanberkualitas,saya adalah pemula yg baru mau belajar,dan belum pernah punya kamera yg ber lensa besar,saya mohon saran kamera apa yg cocok buat saya,
    saya melihat D7100 bagus,apa menurut ko Enche itu sudah ckp buat kualitas gambar dan video,
    terimah kasih banyak sebelumnya,
    lansya

    • Enche Tjin September 2, 2013, 7:51 pm

      @Lansya Nikon D7100 kualitas fotonya sangat baik dan tajam. Untuk video, agak kurang, terlalu tajam soalnya jadi gak begitu alami saat ditonton. D7100 termasuk kamera yang canggih untuk penghobi yang serius, sedikit lebih susah untuk dipelajari karena tombol dan menunya lebih banyak daripada, katakanlah, kamera untuk pemula seperti Nikon D5200.

  • Fardian September 2, 2013, 6:05 pm

    wah artikelnya bagus mas… saya jadi semakin ngerti
    mas Enche kalo pake efs 55-250 is settingan untuk pengambilan gambar penyanyi apa ya? terus kalo lensanya is untuk pengambilan gambar agak cepat solusinya bagaimana mas?

    mohon di jawab ya mas.. thanks

    • Enche Tjin September 2, 2013, 7:54 pm

      @Fardian IS gak membantu untuk membekukan subjek yang bergerak, settingannya, shutter speed harus cepat, kalau bisa 1/200-an, lalu bukaan terbesar (angka F kecil) dan ISO tinggi (1600-3200) tergantung kondisi cahaya. Detailnya bisa baca disini.

  • eko wiyono September 1, 2013, 12:50 pm

    banyak sekali saya mendapat ilmu dari sini sebagai seorang pemula,,,, terima kasih banyak atas ulasan2nya yang lengkap mas

    • Enche Tjin September 2, 2013, 9:14 am

      @eko sama2 mampir terus ya hehe

  • sulung August 26, 2013, 10:26 am

    Siang Om Ence,salam kenal.. Aku baru beli lensa 18-200mm canon sapu jagat, tapi kayaknya ada bintik hitam di tengah lensa. hl ini di ketahui setelah diteropong ke layar putih yg diterangi lampu putih. Apakah itu merupakan indikasi lensa yg berjamur. dan bagaimana cara membersihkan bintik hitam tersebut.

    • Enche Tjin August 26, 2013, 12:41 pm

      @sulung apakah bintik hitam itu di dalam lensa atau permukaan lensa? Bisa jadi noda saja, atau jamur. Untuk membersihkannya kalau di dalam lensa, perlu teknisi yang memang mahir untuk membongkar lensa. Mungkin garansinya masih ada?

  • anugrah August 24, 2013, 10:00 pm

    Bang, sorry nih baru baca artikel ini, saya mau nanya, kalo kita pake lensa 18-200 setingannya gimana ya, maklum masih pemula?!

    • Enche Tjin August 26, 2013, 1:15 pm

      @anugrah setting untuk apa ya?

  • anton July 8, 2013, 9:26 am

    Salam kenal om Ence,…
    saya seorang yg hobi di fotografi, sekarang saya pakai D90 mau upgrade ke Full Frame , nurut saran om.. D600 atau 6D.
    makasih banyak sebelumnya.

  • evan July 6, 2013, 10:16 pm

    Slm kenal mas .. saya pemula dalm fotogrfi. saya mau tanya antara nikon 3200 dan canon 550d mana ya yg lebih bgs , coz saya maubeli antara keduanya… thks

    • Enche July 7, 2013, 8:36 am

      @evan salam kenal, bagusan Nikon D3200 dibandingkan Canon 550D

  • teguh July 1, 2013, 8:13 pm

    kami ingin menanyakan agar foto tidak blur pada saat menggunakan tele 50 mm standar kamera.seandainya objek yang kami foto lebih dari 10 meter
    terimakasih

  • Buni usman December 4, 2012, 1:01 pm

    terima kasih sangat mebantu sekali

  • Iman November 19, 2012, 7:52 pm

    Salam kenal Mas Enche..saya pemula yang pake Canon 60 D menurut Mas..Seting standart camera untuk photo outdoor dan indoor sebaiknya gimana ya ?

    terimakasih banyak

  • Enche July 1, 2012, 10:03 am

    Tidak benar, VR sangat membantu terutama untuk lensa telefoto

  • BiSmo July 1, 2012, 9:55 am

    Kemarin ak coba di toko kamera coba nikon 70-300 yg VR n Non VR tanpa trimpot hasil sama2 bagus tdk blur dan ak dikasih tahu tekniknya..Kata penjual VR ndak banyak membantu paling 20% kamera bawaan kan udh ada stabilisernya… Apa iya Om Enche

  • BiSmo July 1, 2012, 8:10 am

    Om.. Nikon keluarin lensa sapu jagat baru 18-300 kalo sama yg 70-300 bagusan mana ya… Thanks

    • Enche July 1, 2012, 9:32 am

      70-300mmnya itu maksudnya yang ada VR bukan ya? 18-300mm VR termasuk baru, jadi belum tau juga performancenya, tapi biasanya lensa yang rangenya panjang gitu kualitasnya tidak konsisten.

  • sinyo salim June 13, 2012, 12:14 am

    koh uceh
    kenapa kalau saya foto di daerah yang berkabut itu fotonya itu gelep.
    terus kalau di daerah bawa sinar matahari tu jadi gelap juga,
    tolong solusinya
    terimakasih.

    • Enche June 13, 2012, 10:46 am

      @sinyo mode nya apa ya?

  • yoga June 7, 2012, 7:08 pm

    kalo lensa canon 55-250 lbh bgus drpda yg 70-300?

    • Enche June 7, 2012, 9:23 pm

      @yoga iya

  • ceby April 11, 2012, 11:29 am

    Salam kenal mas Enche, saya pake kamera nikon D40 lensa 35mm 1.8, kbetulan saudara saya nikah saya cofo foto2 mereka buat blajar, kondisi cahaya gedung sangat terang jd saya tidak perlu pake lampu flash, kalo saya ambil foto dari arah samping pasti salah satunya akan blur dan satu fokus, apa karena lensa fix atau saya salah mengambil titik fokusnya. Trim’s.

    • Enche April 11, 2012, 10:27 pm

      Mungkin setting bukaannya terlalu besar. Pakai bukaan kecil seperti f4 akan membantu meningkatkan ruang tajam.

  • Enche April 10, 2012, 4:55 am

    @Ben2 Secara teori dan kalkulasi matematika bisa, tapi secara prakteknya biasanya agak sulit, paling2 mentok 1/4 detik.

  • Ben2 April 10, 2012, 4:31 am

    kalo misalnya lensa 11mm, berarti shutter speednya kan minimal 1/11 nche. kalo uda ada IS, berarti bisa 1 detik dong?

  • mursal April 3, 2012, 10:44 am

    pakai tripod bgm om

    • Enche April 3, 2012, 9:51 pm

      kalau pakai tripod, shutter speed berapa juga ga masalah, cuma kalau subjek yang di foto bergerak bisa blur juga.

  • paway January 19, 2012, 6:02 am

    Mantaaaaffff

  • ricco October 16, 2011, 8:09 pm

    mas enche, saya pengen buka studio nanti2x utk wedding dan prewed.
    sekarang saya punya 1000d dgn lensa 1.8/50mm.
    ada teman sarankan utk upgrde ke 50d plus lensa wide, zoom dan all around.
    mhn sarannya apakah kamera canon itu yg tepat utk studio saya beserta tipe lensanya. thx

    • Enche October 16, 2011, 10:31 pm

      Untuk kameranya, saya sarankan Canon 60D. Karena kualitas gambarnya lebih bagus dari 50D dan juga bisa rekam video

  • yudhi August 15, 2011, 10:47 pm

    Sya pake nikon d3100. Pada modus manual gmn setting bukaannya ya?? Kok sya cri susah.. gak bergerak di di f5.6. Trima ksih..

    • Enche August 15, 2011, 11:18 pm

      Pencet lalu tahan tombol sebelah kanan yang simbolnya +/- di dekat tombol jepret sambil diputar dialnya

  • bonecolect July 20, 2011, 3:16 am

    informasi yg di berikan sangat membantu bagi pemula

  • ario July 3, 2011, 1:18 pm

    klo pake fix lens 50 mm 1.4 berarti shutter speed 50 x 1,6 didapat fix nya = 56

    sama dengan = 1/56

  • ahmad June 29, 2011, 9:41 am

    aku pemula tapi udah berani buka studio,yang Q rasain mang bener dapet hasil foto bagus itu karena keberuntungan,tapi setelah baca di atas berarti keberuntungan bisa di cari………
    oh za gan untuk iso ne gimana nich Q skarang pakek D3100 ama pakek flas SL-100 pi kok hasilnya cenderung kuning za.
    itu masalah lampu flas pa set kamera aku za……….?
    sbelumnya terima kasih…

    • Enche July 2, 2011, 6:41 am

      Lampu flash biasanya memang agak kuning, kalau gak suka, bisa di set di WB nya ke lambang kilat. Kalau masih kuning, ambil foto dengan file kualitas RAW, kemudian atur WBnya di software saja

  • arez June 29, 2011, 2:33 am

    bagaimana cara menyiasati shutter speed untuk kamera poket yang tidak memiliki pengaturan shutter speed?? karena saya mau ambil objek bergerak biar ada efek bergeraknya… mohon bantuannya…

    • Enche June 29, 2011, 2:43 am

      ISO bisa diset ga? coba di set tinggi ISOnya

  • immanuel March 15, 2011, 4:36 pm

    salam om,
    Apakah rentang fokal, sama dengan diafragma, kalau tidak sama bagaimana kita menentukan rentang fokal, kamera saya canon eos 7d, dan saya sangat pemula
    thanks

    • Enche March 15, 2011, 10:39 pm

      Tidak sama, rentang fokal diatur dengan memutar zoom, yaitu ada di lensa dan ada tulisannya (18, 24, 35, 50 dst)

  • mujali October 13, 2010, 11:20 pm

    tulisannya bagus suragus

  • Faridila Widjaja June 5, 2010, 11:20 am

    Kalo begitu saya akan mulai menabung untuk bisa membeli lensa2 dengan bukaan yang besar pak Enche. ^^ Thanks for sharing the info. I learned lots of new things by reading your postings ^^

  • Enche May 30, 2010, 4:55 am

    Kembali ke konsep dasar fotografi, yaitu terdiri dari 3 bagian yang saya sering sebut segitiga emas. ISO, bukaan dan shutter speed.

    Kalau shutter speed mau tinggi untuk merekam subjek yang bergerak, maka ISO atau bukaan lah yang mesti di kompensasi supaya hasilnya baik.

    Farid tidak suka meningkatkan ISO, jadi tinggal Bukaan lensa aja yang bisa diubah untuk mengkompensasi. Maka dari itu saya anjurkan untuk memakai lensa yang berbukaan besar.

    f/1.4 itu kurang lebih bisa menyerap 3-4X lebih banyak cahaya dari lensa yang sekarang Farid gunakan. Alhasil tadinya misalnya perlu menaikkan ISO dari 100 ke 800 atau 1600 jadi tidak perlu.

  • Faridila Widjaja May 30, 2010, 4:45 am

    Tambahan lagi pak Enche, maksud saya untuk mensiasati disini lebih kepada adjustment dari Speed, Aperture dan ISOnya. Saya suka sekali dengan candid photo (atau photo journalism ya istilah yang benar?) dan di ruangan yang kondisinya low light. Lalu yang sering terjadi adalah, ketika saya menjepret, modelnya bergerak, sehingga blur. Saya memang seringkali mensettingnya dengan speed hanya 40 untuk menekan ISOnya. Kira-kira apa yang dapat saya lakukan untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal untuk photo journalism saya?

  • Enche May 30, 2010, 4:37 am

    Cara lain yaitu memakai lensa berbukaan besar. Seperti 50mm f/1.4

  • Faridila Widjaja May 30, 2010, 4:29 am

    Saya ingin sekali menggunakan speed tinggi supaya tidak blur, tapi resikonya saya harus menaikkan ISO dan saya tidak mau melakukannya. Apakah ada cara lain untuk mensiasati supaya gambar tidak blur tanpa menaikkan ISO? Lensa yang saya sering gunakan sementara ini lensa vario 18-105mm bawaan dari D90 saya. Terima kasih untuk jawabannya ^^

  • Edy April 20, 2010, 11:27 pm

    Pencerahan yang berguna sekali. Thanks

  • fai January 14, 2010, 12:02 pm

    thank’s banget om utk ulasannya. manteb banget deh, singkat tapi jelas n langsung bisa dipraktekin. ditunggu topik berikutnya ya.

  • Enche November 27, 2009, 5:40 pm

    Hai juga, maksudnya setting apa ya? Soal kenapa sering blur di 100mm keatas coba baca lagi artikel diatas, terutama beberapa paragraf pertama.

  • djati November 27, 2009, 5:29 pm

    asikk…om salam….klo di eos 400 D setting nya di mana yah om..soalnya lum semped baca manual book nya.
    Dan klo memakai lensa 18-200 mm kog di fl 100 keatas kog suka Blur yah Om hasil nya……

  • sonirizalmajid November 11, 2009, 10:44 am

    saya mau buka usaha stusdio foto . infonya sangat berman faat .thnk a lot

  • ferry.c October 26, 2009, 10:30 am

    tulisan yg gampang di mengerti bagi saya yang pemula .terimakasih

  • baie October 1, 2009, 9:53 pm

    tulisan yang amat membantu bagi teman yang baru berjinak dengan kamera. terimakasih yang tak terhingga.

  • agus September 30, 2009, 10:10 am

    sangat membantu sekali thank

  • iwied September 9, 2009, 11:13 pm

    thanks atas infonya, sangat bermanfaat…

  • thelightshutter September 9, 2009, 12:23 pm

    Tulisannya asik…..

  • Tian August 13, 2009, 8:52 am

    MP lebih besar, lebih rawan blur???
    Menarik..semakin banyak alasan untuk menghentikan perang mega pixel

Cancel reply

Leave a Comment