≡ Menu

Tips Komposisi fotografi: Belajar melihat secara abstrak

Salah satu ketrampilan yang dibutuhkan untuk dapat membuat komposisi foto yang bagus adalah kemampuan melihat secara abstrak. Saat saya memotret pantai misalnya, yang saya lihat bukan hanya matahari, batu, air, tapi saya juga melihat bentuk, warna, garis dan hal-hal abstrak lainnya. Kemampuan menyerderhanakan pemandangan yang kompleks merupakan ketrampilan yang penting untuk fotografer yang ingin membuat komposisi foto yang lebih bagus.

Ada beberapa elemen yang penting yang harus selalu kita perhatikan sebelum memotret:

Form/bentuk: Bagaimana bentuk subjek foto? Apakah beraturan atau simetri? Apakah berbentuk segitiga, persegi atau lingkaran? Setiap orang menyukai bentuk tertentu dan setiap orang merespon bentuk secara berbeda. Jadi tidak ada bentuk yang terbaik. Yang penting adalah bagaimana kita menyusun (menempatkan) subjek foto di dalam frame foto.

Garis: Elemen garis mengarahkan mata kita menuju subjek utama. Garis yang lurus mencerminkan ketegasan dan kekuatan, garis lengkung sifatnya lebih lembut dan dinamis. Garis lengkung dapat digunakan untuk mempertahankan pemirsa dalam foto, misalnya foto subjek yang berbentuk spiral.

Gelap terang: Mata pemirsa biasanya melihat ke daerah yang terang terlebih dahulu, dilanjutkan dengan daerah yang gelap. Gunakan fakta ini untuk menuntun mata pemirsa untuk melihat subjek yang ingin ditonjolkan, dan yang mana yang ingin disembunyikan.

Warna: Warna yang hangat seperti merah, kuning, jingga dan yang saturasinya (kejenuhannya) tinggi akan menarik perhatian. Warna yang tidak terlalu pekat atau hitam putih akan meningkatkan perhatian ke bentuk, garis dan gelap terang.

Ada beberapa contoh  yang membantu saya mengkomunikasikan apa yang saya lihat saat memotret foto-foto dibawah ini:

Bentuk segitiga pada Candi Plaosan ini menarik perhatian saya

Matahari yang terang, dan bentuk tubuh manusia menarik perhatian mata.

Garis yang terbentuk dari jembatan ini mengarahkan mata ke bagian atas foto

Garis-garis awan dan susunan batu mengarahkan mata ke matahari terbit

About the author: Enche Tjin adalah pendiri Infofotografi, seorang fotografer, instruktur fotografi, penulis buku dan tour photography organizer. Saat ini, ia bertempat tinggal di Jakarta. Temui Enche di Instagram: enchetjin

{ 15 comments… add one }
  • Refi September 29, 2014, 2:01 pm

    kayak nirmana ya..
    dulu kuliah di mana om?

    • Enche Tjin September 29, 2014, 2:05 pm

      Iya, mirip Nirmana di DKV hehe, dulu saya kuliah di Tarumanagara

  • halim July 21, 2014, 3:13 pm

    Ko,,,,klo foto yang terakhir pakai lensa apa ya?

    • Enche Tjin July 22, 2014, 2:40 am

      16-35mm

  • Kemas Aziz November 8, 2013, 7:45 am

    Terima kasih om enche, sekarang saya jdi mengerti.. sebenernya ini penting banget.

  • Victor Latulanta July 26, 2013, 12:58 pm

    Excellent…..Ko’. Tks atas pencerahan yg amat luar biasa !

  • didik July 19, 2013, 10:19 am

    Nggak terpikir selama ini koh….thanks pencerahannya mantaps….

  • diyan fadani July 4, 2013, 11:27 am

    Makasih atas pencerahannya..Om Enche, top markotop.

  • rizki June 27, 2013, 7:59 pm

    menakjubkan hasil foto landscapenya om. jd pengen menghasilkan karya yg seperti om buat ini 🙂

    • Enche June 28, 2013, 11:53 pm

      @rizki trims

  • noor April 8, 2013, 8:12 am

    baru ngeh aq, ternyata gtu yah…….

  • Ade Fruandta March 22, 2013, 10:28 pm

    Dulu masih mengandalkan feeling. Setelah baca ini jadi lebih terarah saat ambil foto. nice
    ^_^

  • edi haryono March 22, 2013, 1:19 pm

    Thanks atas pencerahannya Pak Enche, semakin jelas dengan apa yang selama ini saya pikirkan, salam dan sukses selalu untuk anda.

  • Chandra March 22, 2013, 10:21 am

    Baru mulai nalar ko…komposisi ternyata begitu…mantap ko..d di tunggu yang lain nya..:D

Cancel reply

Leave a Comment