≡ Menu

Canon 7D mark II – Kamera pro idaman fotografer action & wildlife

Lima tahun yang lalu (2009), Canon 7D merupakan salah satu kamera yang diandalkan oleh penggemar fotografi action, wildlife dan liputan karena kecepatannya dan kekokohan body kameranya.

canon-7d-mk2

Di tahun ini, Canon menyempurnakan 7D menjadi kamera yang lebih cepat dan tangguh. Dari spesifikasi, besar kemungkinan 7D mk 2 ini memiliki spesifikasi yang sama dengan Canon 70D.

Seperti Canon 70D, sensor 7D dilengkapi dengan pixel AF, yang memungkinkan autofokus yang mulus dan relatif cepat saat live view dan dalam merekam video.

Teknologi yang 65 titik fokus semuanya cross type (sensitif horizontal dan vertikal) terbilang dashyat dan sangat memanjakan fotografer action.

Selanjutkan kecepatan foto berturut-turut menjadi 10 foto per detik, berkat dua prosesor DIGIC 6.

Intinya kamera ini adalah kamera yang sangat cepat dan tangguh. Saat ini, belum ada kamera yang mendekati kecepatan ini dikelas sensor APS-C. Pesaing terdekatnya Nikon, sudah lama tidak memperbaharui kamera Nikon D300s yang merupakan pesaing terdekat Canon 7D generasi pertama.

Kamera ini bukan untuk casual shooter yang mendambakan kamera berukuran kecil dan ringan, tapi untuk fotografer pro atau amatir yang sangat serius dalam sport and action photography, dan mungkin merekam video klip untuk melengkapi foto-fotonya.

Sekilas pandang, Canon 7D mark II ini teknologinya bisa dibilang dashyat, terutama dalam kekokohan dan kinerjanya. Sayangnya kualitas gambarnya sepertinya tidak jauh berbeda dengan kamera yang dibawahnya (7D, 70D, 700D). Untuk fotografer profesional di bidang action, sport dan wildlife photography, kamera ini adalah idaman Anda. Di lain pihak, untuk penggemar fotografi traveling, kamera ini sepertinya tidak cocok, karena bobotnya 910 gram (hanya body kamera) akan terasa memberatkan.

Penggemar fotografi pengguna Canon mungkin akan sedikit kecewa kenapa sensornya tidak full frame. Menurut saya, untuk fotografer action dan wildlife, jangkauan lebih penting. Kamera bersensor APS-C memiliki faktor pengali 1.6x, sehingga lensa Canon EF/EF-S yang dipasangkan akan mendapatkan keuntungan 1.6x dibandingkan dengan kamera bersensor full frame seperti 6D dan 5D. Contoh, jika lensa 200mm saya pasang di 7D mark II ini, focal lenghtnya akan menjadi 200 X 1.6 = 320mm jika disetarakan dengan kamera full frame.

Review lengkap kamera ini bisa dibaca di Detikinet.

Spesifikasi Canon 7D mark II

  • 20MP Dual-Pixel AF CMOS Sensor
  • Kecepatan foto berturut-turut 10 fps dengan AF
  • 65 titik fokus semuanya cross-type
  • 150,000 RGB pixel metering sensor
  • Dual Digic 6 processors
  • ISO 100-12800 (bisa di ekpansi ke 25600)
  • Enhanced environmental sealing
  • 2 slot memory card Compact Flash (UDMA) dan SD (UHS-I)
  • USB 3.0
  • Built-in GPS
  • Baterai baru berkapasitas besar LP-E6N
  • Shutter speed maksimum 1/8000 detik
  • Durabilitas shutter dites sampai 200.000
  • Berat: 910 gram
  • Harga US$1799 body only (Rp. 20 juta)

Contoh gambar di situs resmi Canon bisa dilihat disini

—-
Ikuti kupas tuntas kamera digital untuk mempelajari fitur dan setting kamera terbaik untuk berbagai kondisi. Info dan jadwal bisa dibaca disini.

About the author: Enche Tjin adalah pendiri Infofotografi, seorang fotografer, instruktur fotografi, penulis buku dan tour photography organizer. Saat ini, ia bertempat tinggal di Jakarta. Temui Enche di Instagram: enchetjin

{ 52 comments… add one }
  • Gifson Aguin February 9, 2020, 1:48 am

    Ko.. Coba bandingkan Kamera ini dengan Sony a6000 di youtube. Karena kecepatan foto 10 fps vs 11 fps. dari segi ketajaman capture saat mode shoot cepat. tq ko… 🙂

  • haris March 18, 2018, 12:20 am

    Koh mau nanya …7d mk2 kan kamera APS-C kalau pake lensa L series …macam 24-70, 70-200 yang biasa dipake kamera fullframe konsekuensinya apa ya koh?..hasilnya apakah sama dengan kalau kita pake lensa khusus APS-C? Terima kasih perhatian dan waktunya

    • Enche Tjin March 18, 2018, 1:13 am

      Perbedaannya kalau dibandingkan lensa L tersebut saat dipasang di kamera full frame adalah lebih sempit / lebih tele. Dengan kata lain saat dipasang di kamera full frame sudut pandangnya lebih luas. Tidak ada pengurangan kualitas gambar seperti resolusi gambar (megapixel) nya tetap sama.

  • andre bun February 8, 2017, 2:07 pm

    Ko mau nanya , kalau 6D lensa yg bagus yg sdh tidak usah di ganti2 lagi pilih yg mana ya ko? (buat istri yg suka motret dan mintanya lensa yg ga usah diganti2 lagi tp hasilnya bagus) bingung ya ko secara sy tidak ngerti kamera hehehe, kamsiah ko

  • Rinto October 25, 2016, 11:49 pm

    Ko mw nanya nih kamera pling cocok untuk prewed yang full frem dri canon atu nikon apa ya ?r selain 5d111 tentuya karena dana heehee
    Dan lensa yang paling pas bwat prewed koo
    Thank you

  • ilman September 22, 2016, 9:47 pm

    bang tolong jawab nih ane minta pendapat saya mau ganti dari 70d ke 7d markii itu worth it nggak bang tolong bang info nya

  • Kevin August 24, 2016, 10:20 pm

    Nanya dong 7d mark ii itu touchscreen ga yah ?

    • Enche Tjin August 25, 2016, 9:08 am

      Tidak, yang 70D/80D baru touchscreen.

  • walid March 29, 2016, 9:51 pm

    Bang kira2 pilih Sony A6000 mirroless atau 60d

    • Enche Tjin March 30, 2016, 9:17 am

      Tergantung ingin digunakan untuk kebutuhan apa, dan total budgetnya? Keuntungan utama A6000 ringkas, dan 60D pilihan lensa dan aksesoris banyak, namun besar dan lebih berat.

  • septian August 27, 2015, 11:32 am

    kalo untuk memotret model apa cocok (bisa) gak ko? melihat komentar ko enche diatas 7D cocok untuk memotret obyek bergerak, karena saya ingin punya kamera yang cocok untuk benda bergerak maupun tidak bergerak.

  • Roy June 1, 2015, 10:00 pm

    Jadi bingung milihnya antara canon 6d dengan canon 7d mark ii

    Menurut koko , bagusan mana ?

    • Enche Tjin June 9, 2015, 4:17 pm

      Kalau mengejar kualitas gambar dan noise rendah di kondisi gelap dan ingin kamera yang cukup ringkas, 6D. Tapi kalau sukanya foto aksi seperti sport, liputan, dll, bagusan canon 7d mk II.

  • Opy February 27, 2015, 4:52 am

    Om minta saranya dong, aku bingung mau beli kamera 7D Mark II atau 5D Mark II. Menurut om mana yang lebih bagus..?? Aq suka fotoan Landscape dan Model.

    • Enche Tjin February 27, 2015, 10:38 pm

      Kalau gitu lebih cocok 5D mk II, karena sensornya lebih besar, lebih banyak pilihan lensa lebar yang berkualitas. Kalau 7D mk II cocok untuk fotografi aksi seperti olahraga, satwa liar, liputan.

  • dedek January 26, 2015, 1:00 pm

    Minta saran dong, mending beli 7D mk ii ato 6D ya?

    Terima kasih

    • Enche Tjin January 26, 2015, 1:57 pm

      Kalau motretnya kebanyakan subjek bergerak cepat seperti olahraga, satwa liar lebih baik 7D mk II, jika banyak foto yang tidak bergerak/pelan seperti portrait, landscape, lebih baik 6D.

  • dodhy November 30, 2014, 8:46 am

    Om kan sy punya canon 60D tp rencana saya mau ganti canon 70D atau 7D yg mana lebih bagus

    • Enche Tjin November 30, 2014, 12:29 pm

      Secara alami mestinya upgradenya ke Canon 70D, tapi kalau ingin perbedaan fitur yang signifikan ke 7D mk2 meski mk2 tidak punya layar LCD putar.

  • Wedy Wahidiyat September 29, 2014, 4:04 pm

    Mana lebih bijak beli 7D mark II kit 18-135 (25jt) atau 6D kit 24-105, harga hampir sama, dari spek teknis dan kegunaan, tks ww

    • Enche Tjin September 30, 2014, 10:25 am

      Tergantung banyak motret apa. Kalau subjek bergerak seperti sport, enak 7D mk II, tapi kalau banyak pemandangan, orang, 6D

  • afif September 25, 2014, 10:15 pm

    om aku baru terjun di bisnis fotografi. Rencananya aku mau ganti kamera lama aku canon 50d. Menurut om lebih baik ambil 7D Mark ll atau ambil yg full frame ya? Makasih byk om 🙂

    • Enche Tjin September 30, 2014, 10:22 am

      Kalau dana mencukupi lebih baik yang full frame seperti 5D mk III, tapi kalau banyak foto yang bergerak-gerak dan juga dana terbatas cocok 7D mk II

  • afif September 25, 2014, 4:03 pm

    om aku baru aja terjun di bisnis fotografi dan rencananya aku mau serius di bidang ini. Rencananya aku mau ganti kamera lama aku canon 50d. Menurut om lebih baik ambil 7D Mark ll atau ambil yg full frame ya? Sementara ini aku motret prewed, wedding and food fotografi aja. Makasih byk om 🙂

  • ezha September 25, 2014, 12:08 am

    Koh mau nanya mending 7d second atau 70d baru? 7d sudah gak produksi lagi katanya.. dan satu lagi koh kamera touch screen rawan rusak gak?

    • Enche Tjin September 25, 2014, 1:52 am

      70D punya banyak fitur yang mirip dengan 7D, plus bisa touchscreen, secara fitur 70D baru pilihan yang lebih baik menurut saya.

      • ezha September 25, 2014, 7:40 am

        Makasih banyak koh..tak putuskan beli
        70 D lah..

      • lia September 25, 2014, 6:38 pm

        Apa berarti 70d lebih bagus dari 7d koh?? Bagaimanapun jg 1 digit loh… gmn tuh koh??

        • Enche Tjin September 25, 2014, 6:46 pm

          Biar 1 digit kalau umurnya 10 tahun yang lalu kan teknologinya sudah ketinggalan jauh, ya gak? 70D unggul di beberapa sisi tapi ada aspek yang belum bisa menyamai 7D, misalnya body kamera 7D lebih kokoh karena dari logam, sedangkan yang 70D sebagian dari plastik, dan juga sedikit lebih cepat (performancenya). 7D kamera yang lebih pro dan tahan banting.

          • lia September 25, 2014, 7:36 pm

            Ooh.. gt ya koh.. ada saatnya jg to 1 digit kalah sm 2 digit… hhee pertimbangan nya apa lagi koh selain yg dsebutin yg di atas..? Apa 7d punya saya mesti di tuker ajah hhee .. makasih koh sebelumnya

  • Barkah September 21, 2014, 4:02 pm

    Pak Enche,
    Apa Perbedaan lensa canon
    18-135 stm dengan 15-85 usm
    apakah berbeda dalam hal ketajaman

    dan
    18-135stm dengan 18-135
    bedakah kualitas gambarnya

    terimakasih

    • Enche Tjin September 22, 2014, 10:02 am

      15-85mm lebih tajam sedikit dan autofokusnya lebih cepat dan lebih lebar. Kalau 18-135mm STM dan 18-135mm IS biasa, kualitas gambarnya mirip.

  • Ayu September 18, 2014, 6:07 am

    Mas…minta bocoran samsung NX1 dong.. Yg katanya 28 MP …..15 FPS …..slowmotion movie….4K…
    Kira2 masuk indonesia kapan ya.? Trs hasil fotonya gmn ya.?

    • Enche Tjin September 18, 2014, 10:14 am

      Iya kamera yang sangat menarik, nanti saya ulas deh

  • kipli September 18, 2014, 2:06 am

    Koh… pilih canon 7D second apa 60 D baru ya???? Tolong sarannya koh makasih

    • Enche Tjin September 18, 2014, 10:21 am

      Fitur 7D cukup signifikan lebih baik dari 60D, kalau saya mungkin 7D

      • kipli September 23, 2014, 8:45 pm

        Makasiih banyak ya koh…sarannya
        Kamera second tu di bilang masih bagus dan tidaknya dari apanya koh???

  • Unyil September 17, 2014, 8:13 pm

    Scr fitur emang jempolan nih 7d mk ii.
    Td udah liat sample fotonya 7d mk ii..
    Mirip2 canon 70d.
    Masih belum bisa mengalahkan image quality nikon d7100.

  • beleq September 17, 2014, 2:31 pm

    “Saat ini, belum ada kamera yang mendekati kecepatan ini dikelas sensor APS-C”

    Review a77 MkII dong koh 😀 😀
    pengen liat bandingan cepat nya

    • Enche Tjin September 17, 2014, 2:37 pm

      Belum dipinjami hehehe 🙂 Mudah2an dalam waktu dekat.

  • Nanang Prestijono September 16, 2014, 3:42 pm

    Bagi yg sdh punya 7d kalau mau upgrade kamera lebih baik pilih yg full frame…tanggung kl pilih 7d mark 2 meskipun teknologinya meningkat cukup signifikan…

    • Enche Tjin September 16, 2014, 4:05 pm

      Iya sih, tapi kalau ke 5D mk3 nambahnya gak tanggung juga, dari 21 juta ke 33.8 juta. Kalau gak banyak foto action, Canon 6D udah full frame, harganya lumayan.

  • Palgunadi September 16, 2014, 3:25 pm

    Kereen niih specnya bikin galau, saat ini sy masih pertahankan EOS 7D bwt tandemnya EOS 5D MKIII kalo hunting biasanya 7D pasang lensa tele, 5D lensa wide -mid range. mahal juga yah kalo jual 7D lama + EOS M belum nutup juga hiks..:(

  • Wedy September 16, 2014, 1:59 pm

    Btw apa sudah ada yang jual Canon 7D Mark-II di Jakarta, harganya berapa kira2 di Indo, juga mau tanya perbedaan Canon 60D dan 600D relevansinya antara harga dan kualitas seberapa jauh, tengkyu Enche. WW

    • Enche Tjin September 16, 2014, 2:54 pm

      Saat ini belum dijual. Kalau kualitas gambar 60D dan 600D sama, tapi yang beda kinerja (kecepatan), body yang lebih kokoh dan tombol yang lebih banyak (60D)

      • Wedy Wahidiyat September 16, 2014, 4:29 pm

        Tengkyu infonya, ww

  • Suarnata September 16, 2014, 1:44 pm

    waduh 21 juta Body only Koh hehehe….

  • julius September 16, 2014, 1:37 pm

    wah 7D Mark II ya ko sayang banget knp blm fullframe ya ko enche soalnya harga nya mencapai kamera fullframe galau galau 🙂

    • Enche Tjin September 16, 2014, 2:43 pm

      Hehe, kalau yang full frame kan sudah ada 5D mark III.

  • Anto September 16, 2014, 12:36 pm

    Pengen punya Ko, tapi sayang harganya T.T hehehe

Leave a Comment