≡ Menu

Workshop Photo Story (belajar foto & menulis) – 2 September 2017

Melanjutkan semangat sharing & gathering tentang travel writing beberapa saat yang lalu, travel writer senior Bpk. Teguh Sudarisman kali ini bersedia untuk membimbing maksimum 8 peserta untuk berinteraksi, membuat foto dengan sudut yang menarik dan menulis cerita tentang peninggalan Kesultanan Banten.

Ilustrasi Masjid Agung Banten tahun 1800an.

Kesultanan Banten didirikan tahun 1552 oleh Sultan Maulana Hasanuddin, dan mencapai puncak kejayaannya di masa Sultan Ageng Tirtayasa yang memerintah antara tahun 1651 sampai 1683.

Dalam trip kali ini, kami akan mengunjungi beberapa tempat peninggalan kesultanan Banten yaitu Masjid Agung Kesultanan Banten yang unik karena atapnya bertumpuk lima mirip dengan atap-atap kuil dan istana di Tiongkok. Disamping Masjid berdiri menara masjid provinsi Banten yang menjadi lambang provinsi Banten.

Kita juga akan mengunjungi Vihara tertua di Banten yaitu Vihara Avolikestavara yang  konon sudah berdiri sejak abad ke-16 yang dibangun oleh Sunan Gunung Jati untuk pengikut salah satu istrinya Putri Ong Tien dari negeri Cina. Di dalam vihara ini banyak ukiran yang menceritakan kejayaan kesultanan Banten lama dan juga

Acara: tgl 2 September 2017

Meeting point : 05.30 pagi di Kartika Chandra

Pembina :

  1. Teguh Sudarisman, pengasuh Tgifmag, penulis buku Travel Diaries 1.0, (instagram)
  2. Hendro ‘Momi’ Poernomo, praktisi foto B&W (instagram).

Peserta dibatasi 8 orang saja, biaya Rp 575.000,-

Biaya telah termasuk: Transportasi ke Banten pulang pergi, dan konsumsi (roti di pagi hari, air minum mineral dan makan siang).

Itinerary
Pagi hari menuju ke kawasan Banten lama yaitu Masjid Agung Banten, dan Vihara Avalokiteswara. Disini peserta dapat memotret arsitektur dan juga human interest karena banyak umat yang berdatangan untuk berziarah. Setelah puas foto-foto, peserta akan balik ke Infofotografi, Green Lake City, Jakarta Barat untuk memilih foto dan menulis cerita pendek untuk melengkapi foto-foto tersebut.

Bagi yang berminat, harap hubungi Iesan Liang 0858 1318 3069, infofotografi@gmail.com
Biaya partisipasi dapat ditransfer ke Enche Tjin via BCA 4081218557 atau Mandiri 1680000667780

About the author: Enche Tjin adalah pendiri Infofotografi, seorang fotografer, instruktur fotografi, penulis buku dan tour photography organizer. Saat ini, ia bertempat tinggal di Jakarta. Temui Enche di Instagram: enchetjin

{ 0 comments… add one }

Leave a Comment