≡ Menu

Fuji X-T2 : Kamera mirrorless Fuji makin keren dan bisa rekam 4K

Sekitar tiga bulan sebelum pameran akbar fotografi di Jerman (Photokina 2016), Fuji mengumumkan kamera “flagship” terbaik mirrorlessnya dengan teknologi yang paling baik diantara kamera Fuji lainnya saat ini.

fuji-xt2-1

Dari fisik, terlihat kurang lebih sama desainnya, tapi ada beberapa perubahan, yaitu ukuran yang sedikit lebih tinggi, memiliki joystick seperti di Fuji X-PRO2 yang sangat berguna untuk mengubah area fokus.

Terdapat dual memory card slot, jendela bidik yang lebih besar, dan layar LCD putar yang unik, membantu saat memotret portrait maupun landscape.

Kinerja kamera juga meningkat dengan pembaharuan sistem autofokus hybrid (325 area, 49 phase detection) dan maksimum foto berturut-turut secepat 8 foto per detik, tapi jika battery grip seperti foto diatas terpasang dan diisi dua baterai tambahan, maka kecepatan foto berturut-turut Fuji XT-2 menjadi 11 foto perdetik.

Yang mengejutkan adalah Fuji X-T2 dapat merekam video berkualitas 4K. Secara tradisional, Fuji tidak terkenal sebagai perusahaan yang fokus dalam videografi.

Beberapa peningkatan lain dari X-T2 dari X-T1 sudah kita lihat di dalam Fuji X-PRO2 yaitu 24MP APS-C X-Trans sensor , mode Black & White ACROS.

Bagi pengguna kamera Fujifilm saat ini terutama pengguna XE, X-PRO-1 dan X-T1 dan telah memiliki berbagai lensa Fuji, saya pikir akan senang karena mendapatkan resolusi file yang lebih tinggi, dan berbagai pembaharuan diatas. Yang baru membeli X-PRO2 mungkin merasa agak sebel karena fitur X-T2 sepertinya lebih baik.

fuji-ex-f500-flashSeiring kamera Fuji X-T2, Fuji juga mengumumkan flash baru EX F500 yang memiliki GN500 seharga $450. Tiga lensa juga diumumkan tapi baru akan terwujud akhir tahun dan tahun depan (2017) yaitu 23mm f/2 WR, 50mm f/2 WR dan 80mm f/2.8 OIS WR Macro.

Hadirnya Fuji X-T2 yang harganya USD 1599 (Di Indonesia mungkin sekitar Rp 23 juta) akan bersaing dengan kamera DSLR profesional bersensor APS-C lainnya seperti Canon 7D mk II, Nikon D500 dan di kamera mirrorless, akan bersaing dengan Sony A6300 meskipun harganya jauh lebih murah (Sekitar Rp 15 juta saja).

Saya merasa Fuji X-T2 akan sedikit membingungkan pengguna Fuji yang sedang mempertimbangkan membeli Fuji X-PRO2. Secara fitur, X-T2 lebih bagus, tapi ini semua tergantung selera penggunanya karena desainnya berbeda.

Kamera-kamera DSLR dan mirrorless canggih akan terus diluncurkan sebelum akhir tahun 2016. Hal ini karena menurunnya penjualan kamera compact yang beralih ke kamera ponsel, pabrikan kamera perlu untuk membuat kamera yang lebih canggih. Saat ini banyak kamera yang beredar dipasaran banyak yang bagus. Saran saya, jika dana terbatas dan telah memiliki kamera yang cukup baik saat ini, tidak perlu buru-buru upgrade kamera, lebih baik utamakan lensa yang berkualitas. Telaah terlebih dahulu dengan baik apakah fitur-fitur kamera baru ini signifikan dan akan sering digunakan atau tidak.


Sudah punya kamera tapi bingung mengunakannya? Ikutilah kegiatan belajar kamera dan fotografi. Periksa topik dan jadwal belajar di halaman ini.

About the author: Enche Tjin adalah pendiri Infofotografi, seorang fotografer, instruktur fotografi, penulis buku dan tour photography organizer. Saat ini, ia bertempat tinggal di Jakarta. Temui Enche di Instagram: enchetjin

{ 32 comments… add one }
  • Khoir January 19, 2023, 1:29 am

    Koh mau nanya, mending X T2 atau X T30 kalau untuk wedding photo , makasih koh

  • Raden Hayamwuruk May 25, 2019, 9:41 am

    Koh, mau bertanya, untuk sekedar membuat video singkat atau short movie, dan foto untuk traveling apakah xt2 atau xt20 yang lebih cocok? atau ada rekomendasi kamera lain? terimakasih sebelumnya telah menyediakan forum untuk bertanya .

    • Enche Tjin May 25, 2019, 5:28 pm

      X-T2 dan X-T20 bisa, tapi kalau X-T30/XT-3 lebih bagus lagi.

  • Irvan January 11, 2018, 5:15 pm

    Selamat Sore, Pak. Saya adalah newbie di dunia fotografi. Nah, saya ini benar-benar sedang membutuhkan saran untuk memilih kamera mirrorless. Saya sih sudah dapet referensi kalau Fujifilm adalah merk yang pas (Keunggulan, Skin Tone yang bagus). Tapi saya butuh referensi kamera mirrorless fuji yang tipe apa yang harus saya pilih. Kebutuhan saya sih mirrorless Fuji yang balance fungsinya (bagus untuk fotografi dan video). Dan rekomendasi lensa untuk keperluan itu. Soalnya saya lihat Pak Enche adalah seorang expert. Tolong bantuannya Pak. Terima kasih Pak. Wassalamualaikum.

    • Enche Tjin January 11, 2018, 8:53 pm

      Trims, yang balance fitur dan harganya saya rekomendasikan Fujifilm X-T20 dengan lensa 18-55mm f2.8-4.

  • Lianawati Rahardjo December 17, 2017, 9:17 am

    Hi ko mau nanya sy pake xt 20 nah kalo mau dibawa musim winter bakal nyala ga ? Kira2 suhu -2°C … atau ada solusi lain ya ? Setau sy xt 20 ga weather resist ya …. thx u ko sebelumnya

    • Enche Tjin December 17, 2017, 9:43 pm

      Biasanya bisa, hanya usahakan jangan basah karena hujan es/salju. Kalau basah di lap. Yang perlu hati-hati adalah baterai, karena cepat habis saat dingin.

  • Selin October 12, 2017, 9:02 pm

    Hallo Ko, saya lagi dilema untuk membeli camera XT2 / a7ii / kembali ke Dsrl.
    Awal belajar fotografi saya memakani 60D, hingga beralih ke XT10 karna ingin ringkesnya.
    tetapi untuk kualitas gambar saya rasa kurang.
    Sekarang saya memutuskan untuk menggantinya. Tetapi saya takut salah pilih lagi. Misal buget maximal 35jt untuk fokus di kualitas gambar oke yang mana ya ko?
    apakah benar2 XT2 / a7ii sudah memenuhi kebutuhan untuk komersial photography?

    Thank you 🙂

    • Enche Tjin October 13, 2017, 1:21 am

      Halo, baik X-T2 dan A7 II kualitas gambarnya diatas 60D maupun X-T10. Untuk perbandingannya pernah saya ulas disini.

  • Januminro June 17, 2017, 8:18 am

    Mohon info. Kami beli camera Fuji Xt-2 body only. Mohon rekomendasi untuk lensa yang baik dan sesuai keperluan traveling.

    • Enche Tjin June 18, 2017, 6:27 am

      18-135mm lensa yang multifungsi untuk traveling dan liburan, bagus dipadukan bersama 35mm f/1.4 untuk keadaan gelap atau ingin membuat latar belakang blur. Jika budget cukup besar dan gak keberatanb bawa lensa yang ukurannya cukup besar, bisa pilih Fuji 16-55mm f/2.8 dan 50-140mm f/2.8

  • Glory May 26, 2017, 12:56 am

    Koh mau tnya nih. Brati xt2 itu sama persis luarnya dgn xt1 tp speknya yg ditingkatkan ya? Kyak xt10 ke xt20? Jd klo bgtu xt2 jg tdk ada flash internal sprti xt1?

    • Enche Tjin May 27, 2017, 9:11 am

      XT2 dalemnya mirip XT20, XT1 mirip XT10. Tapi luarnya XT2 mirip XT1. Iya XT2 gak ada flash built-in.

  • Jessica Yemima April 11, 2017, 9:26 am

    Ko mau tanya, saya lagi bingung mau beli a6300 atau xt1 tapi ada yang bilang lebih baik beli xt2 saja. Katanya fuji kurang bagus dalam video ya? Jadi mendingan a6500 atau xt2 ya ko? Rencananya sih buat dipake traveling dan bikin music video. Thanks ko.

    • Enche Tjin April 11, 2017, 12:35 pm

      Kamera Sony seperti A6300 dan A6500 lebih baik untuk video. Fuji kuat di foto, terutama hasil langsung dari kamera (JPG).

  • William April 7, 2017, 7:48 am

    Hi ko Enche. Saya mau tanya apa dari review anda camera ini sudah dapat bersaing dengan full frame camera? Saya melihat banyak review dari luar tenteng user full frame yg beralih ke xt2 ini. Saya juga masih ada dilema tentang kualitas lens fuji saat ini, apakah kualitas lens masih seperti kualitas sebelumnya pada kamera analog? Saya pengguna nikon d610 dan d750 dan sebelumnya di era analog saya menggunakan kamera fuji dan sangat terkesan dgn lens dari fuji.

    • Enche Tjin April 7, 2017, 8:24 am

      Fuji X mengunakan sensor APS-c, kualitasnya mendekati full frame, tapi tidak setara. Yang setara seri Sony A7. Kualitas lensa Fuji di era analog saya tidak pengalaman, namun yang digital standar kualitasnya sangat baik, tapi tidak exceptional.

  • Feixmo November 22, 2016, 1:51 am

    Om saya pengguna xt2 baru baru ini.
    Sy mendapatkan kendala overheat dalam melakukan recording video deng mode full HD. Memory yg saya gunakan hanya sandisk 64G UHS biasa. Speed 80mb/S apa gara2 memory ini xt2 saya jadi cepat panas?
    Trus itu ada 2 slot memory. Apakah harus diisi memory UHS-II semua ya koh?

    • Erwin Mulyadi November 22, 2016, 1:36 pm

      Panas belum tentu overheat, apa di layar muncul tampilan kalau kamera overheat? Memory UHS-II lebih cepat, karenanya suhunya agak lebih tinggi. Idealnya dua slot UHS-II tapi kalau tidak dipakai video/burst RAW ya UHS-I yg high speed juga boleh

      • Feixmo November 22, 2016, 6:05 pm

        Tidak muncul dalam layar kalau overheat, tetapi sy hny takut jika saya pakai panas trus berdampak pada sensornya.
        Apakah ada kemungkinan jika suatu saat ada updatean firmwarenya yg lebih tinggi bisa lbh dingin dari saat ini?

        • Erwin Mulyadi November 25, 2016, 10:45 am

          Heat adalah hasil dari proses kerja, selama dalam batas normal ya tidak mengapa, dan tidak ada kaitan dengan update firmware

  • abdullah July 26, 2016, 4:56 pm

    hi, om, sy minta sarannya. sy ada rencana beli xt 10 body only + 35mm f1,4 atau f2, untuk dipake buat hobi, kira2 cukup nggk ya lensa 35mm f1,4/f2 buat dipake sehari2?

    • Enche Tjin July 28, 2016, 7:15 am

      Bisa, tapi biasanya kurang lebar, yang 23mm f/1.4 yang lebih lebar lebih fleksibel.

  • Devinno ellio July 10, 2016, 11:17 pm

    Koh katanya sistem AF nya baru yah?
    Bs di jelaskan sekilas

    • Enche Tjin July 11, 2016, 5:18 am

      Intinya titik autofokusnya diperbanyak supaya lebih baik saat mengikuti subjek bergerak dan memudahkan fokus yang lebih akurat.

  • Afif July 8, 2016, 7:53 pm

    Klo menurut om hasil foto dari kamera sony a6300 dan fuji xt-2 lebih bagus mana?
    Terima kasih om…

    • Enche Tjin July 8, 2016, 8:10 pm

      Kalau foto RAW, sepertinya akan mirip, karena sama2 sensor buatan Sony APS-C 24MP. Tapi kalau foto JPG, akan berbeda tergantung dengan film simulation/creative style yang dipilih.

      • Chans November 29, 2016, 6:41 am

        Kalo skrg kan ko2 udh pernah coba donk XT2, apakah lbh bagus signifikan drpd sony a6300 untuk IQ dgn harga yg selisih lumayan ?

        Atau lbh baik bertahan dgn Sony saja lalu tambah koleksi lensa ?

        Trims.

        • Enche Tjin November 29, 2016, 11:20 am

          Saya belum coba Fujifilm X-T2, tapi dari spesifikasi tidak banyak yang berbeda dengan Sony A6300.

          • Chans November 29, 2016, 6:19 pm

            Kalo sy mau cari lensa wide, saran ko2 mendingan ambil samyang 8 fisheye nanti maen crop atau 10mm atau 12mm samyang aja ? Atau lebih bagus ambil sony 10-18mm ?

            Kalo untuk potrait closeup apakah pilihan sy FF 55f1.8 Zeiss untuk nemenin a6000 udh tepat ? Sy pikir panjang kalo nanti mau upgrade ya ke A7 aja jd skrg invest di lensa FF.

            Makasih ko.

  • Windi July 8, 2016, 7:27 pm

    Kira2 kpn y masuk ke indonesia?thx

    • Enche Tjin July 8, 2016, 7:40 pm

      Mungkin 2-3 bulan

Cancel reply

Leave a Comment