≡ Menu

Tour foto Vietnam 2017 – Halong Bay Cruise, festival, kota tua dll

Halo pembaca dan alumni Infofotografi, hari ini saya ingin mengumumkan tour foto baru untuk bulan April 2017. Jadwal tournya adalah 13-18 April 2017.

Mengapa Vietnam – Hanoi – Halong Bay?

Vietnam berisi perpaduan budaya Vietnam, kolonial Perancis dan juga pengaruh Cina. Budaya ini bisa kita lihat dalam arsitektur, pakaian dan makanan. Hanoi merupakan salah satu surga untuk fotografi, banyak bangunan yang unik dan orang Vietnam pada dasarnya ramah, dan tidak keberatan dipotret. Makanan yang ada juga sebagian besar cocok untuk lidah orang Indonesia.

Pemandangan alam Halong Bay dengan gunung-gunung yang muncul dari laut sangat menarik dan unik. Kita akan bermalam di salah satu kapal di Halong Bay. Di atas kapal, kita bebas menikmati pemandangan alam dan tentunya memotret dari sore, sunset, malam, sunrise dengan leluasa.

tour-infofotografi-vietnam-2017-cruise tour-infofotografi-vietnam-2017-cruise-01

Selain itu kita akan mengunjungi daerah Ninh Binh, yang dikelilingi oleh bukit karst yang menarik, dimana kita menyusuri sungai kecil dengan sampan dengan latar belakang pemandangan yang sangat indah.

Kebetulan saat kita berkunjung ada festival Tran temple dimana ratusan-ribuan penduduk lokal akan mengenakan kostum tradisional menyusuri sungai kecil dan memberikan persembahan di Tran temple. Kita akan berkesempatan memotret aktivitas mereka dari dekat.

Cuaca saat ke sana juga sangat bersahabat, rata-rata 25 Celcius di bulan April. Saat itu curah hujannya masih sedikit dan langit cerah dengan awan putih.

Tour ini ideal untuk yang menyukai fotografi travel dan human interest.

Biaya tour : US$ 685 (belum termasuk tiket pesawat)

Single supplement : US$260

Maksimal peserta 16 orang.

Maskapai yang terpilih: Malaysia Airline, alternatif : Air Asia

Status: Pasti berangkat

Itinerary:

Hari pertama:

Mengunjungi kota tua Hanoi, disini peserta bisa melihat-lihat arsitektur kota Vietnam peninggalan Perancis. Kita juga akan berkunjung ke jalan-jalan kecil di Old Quarter. Kawasan ini sangat menarik untuk human interest & street photography.

Hari kedua: 

Pagi-pagi menuju Trang An untuk memotret festival Tran Temple, Ninh Binh. Sorenya naik sampan dari bambu menyusuri sungai kecil di Van Long Nature Reserve sambil menikmati keindahan alam dan memotret flora dan fauna sekitar sampai matahari terbenam.

Hari ketiga:

Kita akan menuju Ha long bay untuk naik cruise ke beberapa lokasi menarik di Ha long Bay, diantaranya Bai Tu Long Bay, perkampungan nelayan dan sebagainya. Kita akan menginap di kapal pesiar yang nyaman dengan fasilitas modern dan pelayanan yang memuaskan setara 4 bintang.

Beberapa aktivitas yang akan kita lakukan antara lain:

  • Mengunjungi gua yang tersembunyi,
  • Kayaking atau berenang di laut lepas
  • Memancing cumi-cumi di malam hari

Hari keempat:

Aktivitas dilanjutkan hari ini yaitu:

  • Memotret matahari terbit atau berlatih senam Tai Chi
  • Berkunjung ke perkampungan nelayan terapung
  • Menonton dan belajar demo masak makanan Vietnam oleh koki di dalam kapal

Hari kelima:

Pagi-pagi sekali kita akan memotret suasana pasar di bawah jembatan Long Bien yang legendaris di kota Hanoi, setelah sarapan pagi, kita akan bertolak ke desa tua Duong Lam, dimana banyak arsitektur lama masih bertahan. Kita bisa memotret human interest dan detail arsitektur disini. Di sore hari, kita akan menuju danau barat untuk memotret matahari terbenam.

duong-lam-01

Hari keenam:

Sebelum pulang ke tanah air, paginya kita akan berkunjung ke pasar bunga untuk memotret aktivitas pasar yang ramai dan kehidupan penduduk lokal.

Biaya tur sudah termasuk

  • Bimbingan fotografi oleh Enche Tjin
  • Konsumsi (makan) selama di Vietnam (halal / no pork / lard).
  • Tiket masuk objek wisata yg termasuk dalam jadwal diatas
  • Transportasi selama di Vietnam (bis), termasuk kapal/sampan
  • Penginapan hotel/kapal pesiar yang nyaman setara 3-4 bintang

Tidak termasuk

  • Minuman ringan
  • Belanja pribadi
  • Tips untuk pemandu, pedayung sampan, porter dan supir dll
  • Tiket pesawat

NB: Untuk memudahkan koordinasi, kita akan membantu membeli tiket pesawatnya.

NB: Itinerary bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kondisi dan situasi di lapangan

Bagi yang berminat atau membutuhkan informasi tambahan, hubungi 0858 1318 3069 atau infofotografi@gmail.com

Pertanyaan umum:

Bolehkah saya mengajak teman/keluarga yang suka jalan-jalan tapi tidak suka foto?

Boleh, tapi harus dipahami bahwa tour ini berorientasi ke fotografi, sehingga kita akan lebih lama dan lambat di suatu lokasi. Kadang-kadang kita harus bangun pagi sekali sebelum matahari terbit, dan pulang agak larut setelah memotret di malam hari. Maka itu diperlukan kesehatan dan stamina yang cukup baik. Selain itu kesempatan untuk berbelanja juga lebih sedikit dari paket tour pada umumnya.

Bolehkah mengunakan jasa maskapai lain?

Boleh, asal tiba lebih awal dan jadwal pulangnya lebih larut dari rombongan.

Saya pemula dalam fotografi, apakah boleh ikut?

Sangat boleh dan direkomendasikan, karena dengan mengikuti tour ini, Anda akan belajar dan mendapatkan penngalaman dari pembimbing, dan juga teman-teman lainnya.

About the author: Enche Tjin adalah pendiri Infofotografi, seorang fotografer, instruktur fotografi, penulis buku dan tour photography organizer. Saat ini, ia bertempat tinggal di Jakarta. Temui Enche di Instagram: enchetjin

{ 0 comments… add one }

Leave a Comment