L Bracket atau kadang disebut L-plate adalah salah satu aksesoris yang penting bagi penggemar fotografi pemandangan atau apa saja yang wajib mengunakan tripod. Saat kamera dipasang di tripod, sulit untuk memotret dengan orientasi vertikal/portrait karena bobot kamera jatuh ke salah satu sisi tripod sehingga tidak seimbang (lihat gambar dibawah).
Selain masalah keseimbangan, kita akan kehilangan tinggi sekitar 10 cm. Bagi yang memiliki tripod yang tidak terlalu tinggi dan kamera yang berat, tentu ini jadi masalah yang cukup besar.
L-Bracket dibuat untuk memecahkan masalah ini. Sesuai dengan namanya, bentuk dari aksesoris ini menyerupai bentuk huruf L. Dengan memasang aksesoris ini, maka kamera bisa dipasang secara vertikal ke tripod. Mengubah arah atau posisi kamera juga jauh lebih mudah dengan posisi semacam ini.
Masalah yang saya hadapi selanjutnya adalah L-bracket spesifik untuk kamera tertentu biasanya tidak murah, yaitu sekitar $140 atau sekitar Rp 1.7 juta (kurs 1$ = Rp 12000). Oleh sebab itu saya mencari-cari yang lebih terjangkau. Pencarian saya membawa hasil, beberapa waktu yang lalu saya menemukan L Bracket universal. Saya dapatkan dengan harga Rp 135.000 saja, dan dapat dipesan via kami.
Saya juga menemukan L Bracket khusus untuk Nikon D600 saya dengan harga Rp 1.2 juta. Bedanya dengan yang universal adalah, yang custom lebih pas dalam memeluk kameranya, sehingga lebih terasa satu jiwa. Perbedaan lain yaitu lebih mudah untuk membuka pintu port untuk menghubungkan kamera dengan USB, GPS, Wifi adapter, kabel HDMI, dll. Bagi yang sedang mencari L Bracket/Plate custom untuk kameranya, bisa menghubungi saya di 0858 1318 3069, jika tersedia, pasti akan saya kabari.
PS: L-bracket ini compatible dengan sistem ballhead Arca Swiss (sistem jepit) misalnya Benro/Mefoto V, Q, B, Sirui, dll
Ko sy mau tanya kalau L bracket yg universal apa bisa digunakan di Tripod sy Leofoto type XB 32Q. Terima kasih
Mestinya bisa, tapi kadang2 gak terlalu pas, jadi sebaiknya dicoba terlebih dahulu.
Baru tahu saya makna arca swiss, saya cari2 refrensi yg indonesia hanya di kokoh saja yaitu sistem jepit.
Apa gak semua quick release memakai arca swiss
Gak selalu.
om enche…
apakah L Bracket untuk nikon D810 bisa di gunakan di nikon D800
trus apakah bisa di pasang di tripot merk fotoproo…
terimakasih atas info nya
slamat malam …
mau nanyak lbrecket untuk eos 500d ada / tidak ya…
mohon info..
terimakasih
Kita punya yang universal (buat kamera apa saja bisa, termasuk 500D) jika berminat hubungi 0858 1318 3069 (Bisa WA).
maaf mas agak melenceng dari topik,td waktu motret kmera sya jtuh dan pecah d bgian dket flasny ,klau ganti nma asesorisny apa pada nikon d7100
Wah kurang tau juga ya, coba langsung ke pusat servis/tokonya.
Ko, untuk d7000 + battery grip ada L bracket nya? Head tripod nya gitzo.
Saya gak ada sih. Ngomong2 sepertinya ballhead Gitzo gak compatible dengan sistem Arca Swiss.
pak sy mau tanya, kalau kamera saya canon 550D + lensa canon 24-70 II . saya harus pakai tripod merk apa supaya bs gunakan L bracket jg. saya sgt bingung mencari tripod krn di toko kamera jg hny menyediakan tripod standar dan hasilnya tsk bs menopang beban berat dr lensa . mohon bantuannya pak. trims
24-70mm mk II memang cukup berat, yang saya rekomendasikan tripod yang semacam ini. Bisa tahan 8 kg dan sampai lensa 70-200mm f/2.8 dan juga compatible dengan L bracket.
Pak saya minat sama L bracketnya. Tripod saya velbon ultrek 53d bisa pake ga ya? Thanx
Gak bisa dipasang di velbonnya pak
Pak Kalau saya ganti ball head velbon ultrek 53d saya dengan punya sirui yg model arca bisa tidak Pak? Thanx
Bisa
pak enche saya pakai “Tripod Beike QZSD-666” dan kamera “eos 7D” apa bisa pakai L Bracket Universal ? Thx
Bisa 🙂
salam pak, z lg cri tripod buat nikon d3200, tlng review nya dong ?
Oke ditunggu ya.
ok, aku tunggu ya pak ! Senang sekali bisa belajar dari blog ini,
Sudah siap reviewnya
Coba cek artikel ini
pak enche kamera sya canon 70D ad ga L bracket & klu ada tripod jnis ap yg hrus sya pakai? trims
Untuk l bracket yang khusus 70D saya gak ada, tapi pakai yang universal seperti ini sudah oke banget dan terjangkau. Kemungkinan kalau ada yang bikin customnya harganya bisa 2 jutaan. Kalau tripodnya bisa pilih-pilih disini. Semua kepala tripodnya sudah compatible dengan L bracket Arca swiss style.
Kebetulan kmrn baru ganti tripod ke SLIK 724 carbon fiber. Belum beli ballhead nya. Bisa suggest belinya yg kyk gimana? Arca Swiss itu type atau merk pak? Makasih yaa
Sebenarnya merek, karena unik desainnya jadi jenis juga. Selanjutnya terus banyak ditiru oleh ballhead merek lain juga. Rekomendasi saya Benro V1 (seperti gambar diatas) atau yang lebih terjangkau dan sedikit lebih kecil Benro B0. Kalau yang SLIK seperti SBH-200DQ, kepalanya lain, kayaknya gak bisa mounting L Bracket.
Thanks banget pak. Will look to it! 🙂
Sementara ini masih pake ballhead yg lama, kalo pake long tele, kurang stabil, suka melorot sendiri, apalagi kalo vertical. hahaha…
Ko…apakah semua foto landscape harus pake tripod ko dan slow speed, terimakasih
Gak wajib, tergantung kondisi. Yang wajib:
1. Kondisi gelap
2. Mau menerapkan teknik HDR
3. Slow speed effect (mulusin air)
4. Light trail (merekam alur cahaya)
5. Mau mendapatkan hasil yang benar-benar tajam
makasih atas ulasannya pak. saya memang udh lama ngincar benda ini. tp yg msh sy bingung ketika posisi vertikal, gimana dia ngunci ke plate nya tripod ya sehingga nggak jatuh?
Kalau yg versi atas tinggal jepit ke ballhead tripod. Sistem ballheadnya namanya arca swiss. Tripodmu ballheadnya apa ya? Ntar gw cek deh. 🙂